
KONSEL – LINGKARSULTRA.COM – Personil Kepolisian Sektor (Polsek) Atari Jaya Polres Konsel Kecamatan Lalembuu menggelar patroli dialogis pengaturan lalu lintas di wilayah hukumnya, Senin (5/12/2022).
Patroli itu dilaksanakan Bhabinkamtibmas Polsek Atari Jaya, Briptu Arifin Bukide, di SMAN 12 Konsel Kelurahan Atari Indah Kecamatan Lalembuu Kabupaten Konawe Selatan.
“Kami menghimbau kepada pengendara motor agar mematuhi peraturan lalu lintas,” jelasnya.
Ia juga mengingatkan kepada pengguna jalan agar melaporkan kepada petugas kepolisian atau petugas Bhabinkamtibmas bila ada hal – hal yang tidak berkenaan di jalan,” tutupnya.
Laporan: Lan