Rutin Gelar Pengajian, Harmin Ramba Harap Kabupaten Konawe Kedepan Semakin Lebih Baik

Suasana pengajian di Rujab Bupati Konawe, Kamis (2/11/2023). Foto: Isra/Lingkarsultra.com

KONAWELINGKARSULTRA.COM – Pj Bupati Konawe Harmin Ramba menggelar pengajian. Dihadiri beberapa orang anggota DPRD, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Rumah Jabatan (Rujab) setempat, Kamis (2/10/2023).

Diketahui pengajian tersebut rutin dilaksanakan sebagai bentuk syukur atas nikmat yang telah Tuhan berikan.

Harmin menyampaikan harapan dan doa agar kiranya masyarakat dan pejabat, serta Aparatur Sipil Negara (ASN), yang ada di Konawe selalu dalam lindungan Allah Subhanahu wa taala.

“Semoga seluruh pejabat, para ASN di Pemkab Konawe beserta seluruh elemen masyarakat selalu menerapkan kejujuran dan keadilan, semoga Allah Ta’ala selalu memberikan keberkahan, kesehatan jasmani dan rohani, dan kesejahteraan bagi masyarakat,” kata Harmin Ramba.

Ia berharap kedepannya Kabupaten Konawe dapat lebih baik lagi terutama dalam hal pelayanan publik, dan melalui pengajian dapat menjalin silaturahmi, sekaligus meningkatkan keimanan dan ketakwaan.

“Semoga dengan pengajian rutin setiap Minggu sekali ini dapat memberikan pondasi keimanan dan ketakwaan para ASN, sehingga dalam melaksanakan tugas dapat amanah sesuai dengan tugasnya masing-masing,” tutupnya.

Laporan: Isra