Pemerintah Kecamatan Uepai Menggelar Turnamen dan Devile Menyambut HUT RI ke 78 Tahun

Asisten III Setda Konawe, Burhan saat menyampaikan sambutan pada pembukaan turnamen dan devile dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke -78 tahun di Lapangan Anamolepo Uepai, Selasa (8/8/2023). Foto: Isr

KONAWELINGKARSULTRA.COM – Pemerintah Kecamatan Uepai secara resmi menggelar turnamen dan devile dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke -78 tahun.

Turut dihadiri dihadiri Asisten III Setda Konawe, Burhan, Anggota DPRD Konawe, Hermansyah Pagala, Kapolsek Lambuya, Kepala Puskesmas, Alfred Ronald Laban, perwakilan Danramil Lambuya, serta para tokoh masyarakat bertempat di lapangan Anamolepo Uepai, Selasa (8/8/2023).

Diketahui peserta devile HUT RI ke-78 diikuti seluruh SD, SMP dan SMA, aparat desa se Kecamatan Uepai, organisasi kemasyarakatan dan beberapa UPTD.

Asisten III Setda Konawe, Burhan, menyampaikan bahwa Peringatan 17 Agustus yang diselenggarakan itu adalah manifestasi dari rasa kebangsaan, rasa syukur, rasa nasionalisme, rasa patriotisme, terhadap apa yang telah dicapai 78 tahun yang lalu.

“Kemerdekaan kita capai bukanlah pemberian, ataupun hadiah dari penjajah, tetapi bagaimana kita bahu membahu berjuang mengusir penjajah,” cetus Burhan saat membuka kegiatan tersebut.

Ia berpesan agar peserta, wasit ataupun juri tetap menjaga sportifitasnya, sehingga pelaksanaan kegiatan dapat berjalan sesuai harapan.

Sementara itu, Camat Uepai, Masrul mengatakan tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk menjalin tali silaturahim antara atlit masing – masing desa di wilayah Kecamatan Uepai, meningkatkan kemampuan warga atau atlit dalam bidang olahraga atau seni.

“Adapun pelaksanaan kegiatan selama 10 hari, sejak tanggal 6 sampai 15 Agustus 2023, cabang olahraga yang akan dipertandingkan, sepak bola, voli putra putri dan bola gotong putri,” tutupnya.

Laporan: Isr